Sosialisasi Bahaya Rokok di SMAN 2 Lahat

Pada hari Jumat, 5 Oktober 2024 Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) menyelenggarakan sosialisasi bertajuk "Bahaya Rokok Bagi Remaja dan Anak-Anak dalam Mendukung Mewujudkan Lahat Kota Layak Anak" di SMAN 2 Lahat. Kegiatan ini diadakan sebagai respons terhadap meningkatnya jumlah pecandu rokok, khususnya di kalangan remaja.
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipimpin oleh Ovi Chania, S.Pd, diikuti dengan pembacaan doa oleh Bapak Zuhairin, S.Pd.I, M.Pd. Ketua pelaksana sosialisasi, Bapak H. Khairullah, memberikan laporan mengenai tujuan dan harapan dari acara ini.
Kata sambutan disampaikan oleh Bapak Dr. Tri Turnadi, S.Pd, M.Pd, selaku Kepala SMAN 2 Lahat, yang menekankan pentingnya kesadaran akan bahaya rokok bagi kesehatan generasi muda. Bapak Imam Pasli, S.TP, M.Si, sebagai PJ Bupati Kabupaten Lahat, juga memberikan sambutan panjang lebar yang mendukung inisiatif acara ini.
Pembukaan acara semakin meriah dengan pemotongan pita dan pemukulan gong oleh PJ Bupati, menandai resmi dimulainya sosialisasi. Kegiatan dilanjutkan dengan kuis interaktif yang melibatkan peserta untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang bahaya rokok.
Selain siswa-siswi SMA Negeri 2 Lahat, peserta yang hadir juga berasal dari perwakilan SMA dan SMK yang ada di kota Lahat.
Materi utama mengenai bahaya rokok disampaikan oleh Dokter Mei, yang menjelaskan dampak kesehatan jangka pendek dan jangka panjang dari konsumsi rokok. Sesi tanya jawab berlangsung aktif dan peserta dapat mengajukan pertanyaan terkait bahaya rokok dan cara mengatasinya.
Ibu Hj. Nurlela, S. Ag., M.M., selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Lahat, juga menyampaikan materi tambahan mengenai peran keluarga dan lingkungan dalam mencegah anak-anak dan remaja terjerumus dalam kebiasaan merokok.
Acara ditutup oleh pembawa acara, Kak Anti, yang mengingatkan semua peserta untuk menjadi agen perubahan dalam masyarakat dengan menyebarkan informasi mengenai bahaya rokok.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada remaja dan anak-anak, serta mendorong mereka untuk menjauhi rokok demi kesehatan yang lebih baik di masa depan.
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Maulid di Sekolahku
- Wujudkan Kesejahteraan Diri Peserta Didik Melalui Kegiatan LTBB
- Sosialisasi Anti Pembullyan, Balap Liar dan Narkoba di Sekolahku
- Jajanan Sehat, Generasi Sehat
- Pelatikan Pengurus OSIS Masa Jabatan 2024/2025
Kembali ke Atas